October 5, 2024

Rabol

Ragam Berita Online

Misi TMMD Tercapai, Operator Alat Berat Kembali ke Home Base

rabol.id – STM Hulu: Setelah melewati berbagai rintang dan kendala cuaca selama sebulan terakhir, akhirnya misi pekerjaan operator alat berat tercapai dengan baik kegiatan TMMD ke-121 Kodim 0204/Deli Serdang di Kecamatan STM Hulu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

“Siang ini alat berat beserta operatornya kembali ke Home Base-nya. Karena pekerjaan sudah selesai seluruhnya,” jelas Kapten Kav Gawah Ketaren, Perwira Pengawas TMMD Kodim 0204/Deli Serdang dari lokasi, Rabu (21/8/2024).

Alat berat seperti vibro roller, grader maupun excavator yang diturunkan di TMMD 121 Kodim 0204/Deli Serdang berasal dari Dinas Sumber Daya Air, Bina Konstruksi dan Bina Marga (SDA-BKBM) Pemkab Deli Serdang.

Alat berat tersebut dipakai dalam pembangunan jalan sepanjang 3.400 meter, lebar 4 meter dengan konstruksi perkerasan material sirtu (pasir dan batu) setebal 15 cm meter yang dikerjasamakan Kodim 0204/Deli Serdang dengan Pemkab Deli Serdang.

“Tidak ada lagi pekerjaan yang membutuhkan alat berat, karenanya kita persilakan operatornya kembali. Apalagi sudah sebulan lebih mereka berpisah dengan keluarganya, jadi pasti rindu jugalah,” ungkap Kapten Ketaren.

Sedangkan personil Satgas TMMD sendiri, menurut Kapten Ketaren masih berada di lokasi. Karena besok, Kamis (22/8/2024) akan mengikuti upacara penutupan.

“Siang ini juga kita akan melakukan gladi pelaksanaan upacara penutupan. Jadi, belum ada yang kembali, kecuali operator alat berat tadi,” urai Kapten Ketaren.

Sumber: Satgas TMMD Kodim 0204/DS