September 17, 2024

Rabol

Ragam Berita Online

Koramil 0201-12/HP Laksanakan Serbuan Vaksinasi Di Wilayah

Koramil

Rabol.id-Medan Benteng: Kodim 0201/medan melalui Koramil 0201-12/HP melaksanakan program Serbuan Vaksinasi TNI Yang dilaksanakan selama 3 yang diikuti peserta vaksin 620 orang warga sekitar wilayah kecamatan Hamparan Perak, dihadiri Danramil 0201-12/HP Kapten Kav Azwar dan Camat hamparan perak beserta kapolsek serta Kepala Puskesmas kota datar dan hamparan perak. Bertempat di aula kantor koramil kecamatan Hamparan Perak Kabupaten Deli Serdang. Minggu (25/7/2021)

Komandan Koramil 0201-12/HP Kapten Kav Azwar saat dikonfirmasi mengatakan, bahwa Kodim 0201/Medan melaksanakan program Serbuan Vaksinasi Nasional TNI, program vaksinasi massal tersebut merupakan tindak lanjut arahan Presiden Joko Widodo yang menargetkan pemberian 1 juta vaksin per-hari.

“Hari ketiga ini Koramil 0201-12/HP menyelenggarakan vaksinasi massal serbuan dilaksanakan di aula korami, Kecamatan hamparan Perak. Selain Koramil 0201-12/HP, vaksinasi massal juga dilakukan di Koramil2 wilayah Deli Serdang,” terangnya.

“Serbuan vaksinasi massal tersebut merupakan salah satu upaya untuk mendukung dan menyukseskan program pemerintah tentang vaksinasi covid-19 kepada masyarakat Kabupaten Deli Serdang terutama wilayah Koramil 0201-12/HP dan ini semua berkat kinerja para Babinsa dan seluruh elemen masyarakat, vaksinasi massal tersebut berjalan sukses dan lancar sesuai target yang diharapkan”jelas Danramil

“Pagi hari ini antusias warga sangat tinggi sekali yang mengikuti Vaksinasi di situasi PPKM Darurat namun kami tetap menerapkan protokol kesehatan, untuk menghindari kerumunan warga kami dan kami menugaskan Anggota Babinsa yang mendata warga sehingga kehadiran warga sudah terjadwal dengan baik. Sedangkan untuk petugas kesehatan dari puskesmas dibantu petugas kesehatan dari Polmadam,”terang Danramil kapten kav Azwar.(wisnu)

Sumber : medanbenteng.com

x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x