October 11, 2024

Rabol

Ragam Berita Online

Danramil 0201-04/MK Monitor Pos PPKM Darurat Penyekatan Jalan Wilayah Teritorial

Danramil

Rabol.id-Medan Benteng: Komandan Koramil (Danramil) 0201-04/Medan Kota Mayor Arh Mohamad Rizal S.Sos., melakukan pemantauan dalam penempatan Titik pos penyekatan seiring dengan berlangsung nya PPKM Darurat yang berada diwilayah Binaan Teritorial ataupun wilayah kerja dari Komando Rayon Militer 0201-04/Medan. Selasa ( 20/7/2021)

Diterangkan oleh Danramil 0201-04/MK Mayor Arh M.Rizal.S.Sos.,”Terkait Dengan adanya surat Edaran dari Pemerintah Kota Medan ,yakni PPKM Darurat ,untuk menekan penyebaran dari Virus covid-19, sehingga untuk mengurangi kegiatan ataupun mobilitas masyarakat pihak pemerintah Kota Medan melakukan pos penyekatan PPKM disekitar wilayah binaan Teritorial Koramil 0201-04/MK yang terdiri dari 8 titik Pos Penyekatan Jalan selama berjalan nya PPKM Darurat.ucap Mayor M.Rizal.

Saat ini pihak Pemerintah Kota Medan dan Juga TNI-POLRI, telah berupaya semaksimal mungkin untuk menerapkan PPKM Darurat dan juga melakukan Penyekatan jalan disetiap Wilayah Kota Medan untuk menekan dan memutuskan penyebaran dari Virus covid-19 yang sedang meningkat saat ini.

Harapannya marilah kita patuhi Peraturan Pemerintah Kota Medan yang sesuai dengan surat edaran dari Walikota Medan no 443.2/6134 tentang PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) untuk meminimalisir penyebaran dari Virus covid-19. Imbuhnya.(wisnu)

Sumber : medanbenteng.com

x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x