February 14, 2025

Rabol

Ragam Berita Online

Babinsa Koramil 0201-10/MM Razia PPKM Level IV di Medan Labuhan

Babinsa

Rabol.id-Medan: Babinsa Koramil 0201-10/MM Sertu Trisno Abadi bersama Kecamatan, babinkamtibmas, petugas kesehatan dari Puskesmas, dinas perhubungan kota Medan, Satpol PP kota Medan dan Kepling melaksanakan Razia kegiatan Protokol Kesehatan dalam rangka pelaksanaan operasi PPKM LEVEL IV bertempat di jalan rawe I simpang pajak UKA kelurahan tangkahan dan kelurahan besar kecamatan Medan labuhan. Kamis (9/9/2021).

PPKM level 4 ini dilakukan dalam rangka memonitoring aktivitas tempat usaha dan aktivitas Masyarakat dalam Pelaksanaan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4, di Wilayah Kecamatan Medan labuhan.

Sebelum melaksanakan kegiatan PPKM level 4 dilaksanakan Apel gabungan untuk menirima pengarahan dan teknis pelaksanaan dilapangan.

Kekuatan personil 60 orang dengan rincian, TNI 2 orang, Polri 6 orang, Pol PP 6 orang, Dishub 4 orang, Kecamatan Medan labuhan 10 orang, kelurahan tangkahan 15 orang, kelurahan besar 12 orang, puskesmas 5 orang.

Komandan Koramil 0201-10/MM Kapten Infantri Abdul Manan Marpaung mengatakan, untuk lokasi PPKM di Wilayah Kecamatan Medan labuhan meliputi, sepanjang jalan raya pancing 1, sepanjang jalan rawe wilayah Kelurahan besar dan wilayah kelurahan tangkahan.

“PPKM level 4 kali ini adalah pendisiplinan protokol kesehatan kepada masyarakat kecamatan Medan labuhan agar tetap menggunakan masker, bagi yang tidak menggunakan masker akan di hentikan dan dilakukan sweb antigen dan dibagikan masker gratis,”ujar Danramil.

Menurutnya, pemerintah terus menghimbau kepada masyarakat agar tetap melaksanakan Protokol Kesehatan dengan menggunakan masker pada saat berpergian.

Personil gabungan PPKM level 4 memberikan teguran kepada masyarakat apabila di dapati tidak menggunakan masker berupa ” bernyanyi dan pus up.

Sumber : Medanbenteng.com

x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x