October 12, 2024

Rabol

Ragam Berita Online

Babinsa Koramil 0201-02/MT Kawal & Pantau Vaksinasi Covid-19 Tahap II

Babinsa

Rabol.id-Medan Benteng: Babinsa Koramil 0201-02/Medan Timur Sertu Henky P. kawal pelaksanana Suntik Vaksin Tahap II yang dilaksanakan oleh TNI bekerja sama dengan WALUBI (Perwalian Umat Buddha Indonesia) DPD Sumut kepada warga Binaan khususnya yang beralamat diwilayah Kota Medan dan Sekitarnya bertempat di Gedung Yayasan Keluarga Besar Wijaya Jl. Mahoni, Gaharu Medan Timur, Kamis (29/7/2021).

Penyuntikan Vaksin ini merupakan Tahap II dan salah satu upaya yang dinilai paling efektif untuk mengatasi pandemi Covid-19 yang keberadaannya masih terus berlangsung di seluruh pelosok negeri, termasuk di Wilayah Sumatera Utara Khususnya Kota Medan, Ujar Babinsa Koramil 0201-02/Medan Timur Sertu Henky.

Dengan dilakukannya vaksinasi Tahap II atau imunisasi kepada masyarakat, diharapkan dapat membuat sistem kekebalan tubuh dan mampu melawan saat terinfeksi wabah tersebut.

Dinilai penyuntikan ini sangat perlu dilakukan, sebab infeksi Virus Corona memiliki resiko kematian dan daya tular yang tinggi. Oleh karena itu, diperlukan cara lain untuk membentuk sistem kekebalan tubuh, yaitu dengan Vaksinasi.

Dalam kegiatan tersebut, Danramil 0201-02/MT Kapten Kav Bina Satria S. juga menyampaikan ucapan ribuan terima kasih kepada warga masyarakat yang berada di wilayah Kecamatan Medan Timur dan Sekitarnya yang sudah mau hadir dan mau untuk menerima Vaksin, tentunya masyarakat peduli akan kesehatan diri pribadi maupun keluarganya, tandasnya.(wisnu)

Sumber : medanbenteng.com

x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x x